Ketua Horas Batak Bersatu Medan Sambut Baik Pengurus HBB Banten

Rakyat.id
19/10/20

Horas Batak Bersatu (HBB) merupakan organisasi untuk menjaga harkat dan martabat orang Batak. Serta sebagai wadah untuk saling membantu sesama orang Batak dan juga masyarakat luas pada umumnya.

Pengurus DPD HBB Banten mempunyai visi dan misi untuk mensejahterakan rakyat lahir dan batin dan juga agar dapar bekerjasama, bersinergi dengan pemerintah Banten, saling membangun, membina, dalam berbagai potensi kemajuan di segala bidang. Sehingga kelak kedepannya dapat menikngkatkan mutu serta kualitas kesejahteraan masyarakat Banten pada khususnya.

. Dalam acara tersebut dihadiri oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Horas Bangso Batak (Ketum DPP HBB) Lamsiang Sitompul SH, MH didampingi oleh Sekjen DPP HBB Luhut Situmorang SH, Bendahara

Energi positif untuk persatuan, silahturahmi, komunikas yang lebih erat lagi merupakan tujuan utama kehadiran DPD HBB Banten bertemu saudara setanah air Horas Bangso Batak DPP Medan. Dalam acara yang penuh persaudaraan, keakraban turut hadir; Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Horas Bangso Batak (Ketum DPP HBB) Lamsiang Sitompul SH, MH didampingi oleh Sekjen DPP HBB Luhut Situmorang SH, Bendahara DPP HBB, Nurlinda Simanjorang bersama Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kota Medan, Thompson Parapat, Sekretaris DPC HBB Kota Medan, Reky Nelson Barus. Di Champion Cafe Medan, Kamis, (15/10/2020).

Pembahasan deklarasi DPD HBB Banten menjadi pokok perencanaan kunjungan baik ini ke Provinsi Medan, dalam kesempatan baik tersebut pengurus DPD BANTEN menyampaikan tertundanya pemantapan pelantikan organisasi karena adanya pandemi Covid-19 yang ada diseluruh Indonesia dan bagian negara lainnya.

Ketua panitia acara pelantikan, Oslanto Munthe mengatakan “Memang sebelumnya, sudah direncanakan pada tanggal 17 Oktober 2020 akan dilakukan pendeklarasian Pengurus DPD Horas Bangso Batak di Provinsi Banten.

Ketua Umum DPD HBB juga memberikan keterangannya, "Dikarenakan situasi tak mengizinkan ini, dengan adanya Pandemi Covid-19. Atas usulan dan anjuran dari Gubernur Banten, maka pelantikan tersebut, harus ditunda dahulu. Dan itulah maksud dan tujuan kami datang berkunjung dengan menemui Ketum DPP HBB, Bapak Lamsiang Sitompul, ucapnya.

Kami berharap, dihari dan suasana yang lebih baik lagi, kita akan menyambut kedatangan Ketum DPP HBB, Bapak Lamsiang Sitompul beserta dengan rombongan, untuk melaksanakan pendeklarasian DPD HBB Banten. Dan juga tujuannya adalah, agar dapat bersinergi dengan Pemerintah Banten, guna meningkatkan kerjasama, saling membangun dan membina potensi di berbagai bidang. Sehingga dapat meningkatkan kualitas kesejahteraan Masyarakat Banten”, ungkap Oslanto Munthe.

Kita mengucapkan terimakasih kepada Pengurus DPD HBB Banten, yang telah berkunjung dan bersilaturrahmi dengan kita di Medan ini. Dan semoga dapat semakin menjalin tali silaturahmi yang baik, antara Pengurus HBB Pusat dan Pengurus HBB Banten,”. ujar Ketua Umum DPP HBB Lamsiang Sitompul SH. MH.

Ungkapan terbaik juga diucapkan oleh Ketua DPC HBB Kota Medan, Thomson Parapat, yang mengatakan ”Saya mewakili teman teman DPC HBB Kota Medan, menucapkan terima kasih, karena diperkenankan hadir dalam acara ini. Semoga kedepannya, dapat menjalin tali silaturahmi dan saling berbagi informasi antara kita semua Pengurus dan Anggota Horas Bangso Batak, dimana pun berdomisili di seluruh Indonesia saat ini” ucap Thomson Parapat.

Sumber: Dari Berbagai Sumber

[RID/fiq]

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
1 Comment
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Tobok Pakpahan

Horas..!
Semoga rakyat batak dapat menjadi bagian bagi Perjuangan NKRI dalam membina kerukunan dan Persatuan Bangsa Indonesia dalam segala bentuk kegiatan demi tercapainya kemajuan Bangsa, terutama dimasa pandemik covid 19 Ini.
Merdeka!!

© PT. Aliansi Rakyat Multimedia Indonesia 2021
userusersmagnifiercrossmenuchevron-down
1
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x