Bagaimana Gerak Narkoba Ketika Suasana Covid-19 ?

Rakyat.id
09/05/20

Ada yang tak bisa mati dalam pergerakan organisasi di tahapan epidemi covid-19, apakah anda bisa melihatnya dengan jelas, disekitar anda, dalam aktiifitas anda ataupun kehidupan sekeliling anda?

Silahkan menulisnya di kolom komentar, bagaimana caranya menurut anda untuk mendapatkan solusinya?

Narkoba dan obat-obatan terlarang, masihkan bergerak masif dalam kondisi saat ini?

Beberapa data terkait narkoba, https://www.idntimes.com/science/experiment/izza-namira-1/fakta-penyalahgunaan-narkoba-di-indonesia/10

Bulan Januari sampai dengan Mei, pasti ada data terkait penyalahgunaan narkoba, serta para pengguna narkoba yang tertangkap, pasti akan terbaca netizen. Mereka tertangkap karena mengkonsumsi NAPZA, obat-obatan terlarang ataupun narkoba serta zat sejenisnya. Tidak hanya di negara kecil, keberadaan narkoba sungguh meresahkan, pergerakan serta organisasinya sudah sangat populer di negara besar. Apalagi ketika epidemi korona sedang menjalar kesetiap sudut negeri, merayap, merangkak menuju jalan-jalan kecil.

Apakah mereka juga terpukul akibat situasi epidemi, menurut saya sudah pasti mereka juga mengalami permasalahan sulit, tidak bisa dianggap sebelah mata ketika semua orang tidak bisa bergerak. Mungkin saja mereka sedang tertawa, coba bayangkan ketika mereka saat ini sedang memproduksi narkoba dalam jumlah besar, lalu mereka simpan sampai suasana epidemi sedikit reda lalu mereka melancarkan agresi penyebaran narkoba secara radikal, maklum saja ketika dalam masa lockdown mereka akan produksi jadi ketersediaan narkoba dalam jumlah besar, membutuhkan biaya produksi, biaya keamanan, biaya perawatan, serta biaya hiburan.

Saat ini sangat mudah membuat narkoba dalam bentuk penggabungan proses kimia, karena bisa dilihat di kontent-kontent dewasa dalam data pencarian internet. Banyak data juga menyebutkan sebelum epidemi, dilakukan pengerebekan dirumah produksi narkoba. Sudah tidak dapat ditutupi lagi, bahwa kegiatan ini sangat meresahkan apabila virus korona sudah mulai mereda keadaannya. Semoga kontent pembuatan zat terlarang di tutup aksesnya untuk publik.

Pelajar harus cerdas agat tidak memilih jalur-jalur lubang kecanduan, https://kominfo.go.id/index.php/content/detail/4883/BNN+Ingatkan+50+Orang+Meninggal+Setiap+Hari+karena+Narkoba/0/sorotan_media

Bagaimana kabar tempat peredaran terbesar di negara yang mempunyai banyak kartel-kartel narkoba?https://dunia.tempo.co/read/1123267/10-raja-narkoba-terkaya-sepanjang-sejarah

Kalau anda mendapatkan informasi lainnya, anda bisa tuliskan dikolom komentar?

Menurut saya mereka juga sedang meningkatkan performa terbaik, berpikir keras sambil mabuk, untuk mempertahankan produksi serta jalur-jalur emas peredaraannya. Karena jalur-jalur transportasi, udara, darat dan laut mulai di batasi pergerakannya, spesifikasi kendaraan juga terpilih. Hanya transportasi vital bisa bergerak dalam distribusi pelayanan untuk kebutuhan orang banyak. Hal ini merupakan kesempatan besar bagi petugas dan aparat berwenang unuk mengawasi, menciumi alur gerak narkoba.

Apalagi ketika adanya gerakan pembatasan berkumpul, pengecekan temperatur kesehatan, serta status diam saja di rumah, merupakan strategi jitu untuk menghambat laju aktifitas narkoba.

Tetapi akan bertahan berapa lama mereka tidak melakukan aksi distribusi, produksi serta transaksi narkoba?.

Pembuat narkoba, pasti akan melakukan segala cara untuk memasukan zat terlarang. Hingga membuat petugas lengah dari aksi pengecekan semua hal. Tetapi ada yang membantu untuk membuka tabir narkoba, kelengkapan alat-alat teknologi sangat dibutuhkan oleh petugas di lapangan untuk segera mungkin meneliti jenis narkoba. Sudah banyak aksi-aksi pintar para penyeludupan narkoba, tetapi mereka akan selalu gaagal oleh alat canggih milik petugas keamanan.

Atau kita harus menyerah dengan segala kecerdasan para bandar-bandar besar, karenea mereka tidak pernah lelah untuk mencoba ?.

Apakah mungkin kita melegalkan salah satu jenis zat terlarang, tetapi zat yang mempunyai khasiat tinggi, untuk di legalkan agar kelak pengawasan zat-zat lainnya akan terlihat jelas dipermukaaan?

Semoga saja negara kita bebas dari jerat narkoba dan pengembangan teknologi untuk mendeteksi secara dini zat terlarang semakin canggih, hingga kita bisa menyelamatkan generasi manusia.

[fiq/RID]

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
© PT. Aliansi Rakyat Multimedia Indonesia 2021
userusersmagnifiercrossmenuchevron-down
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x